Fakta Menarik Setelah Chelsea Dibantai Oleh Arsenal

Hasil Arsenal vs Chelsea Skor 5-0: The Gunners Bantai The Blues, Kokoh di  Puncak Klasemen Liga Inggris

Laga Arsenal vs Chelsea menjadi salah satu hasil pertandingan liga Inggris yang paling banyak menyita perhatian.

Bagaimana tidak? Sebab tim yang berjuluk The Gunners ini sukses mempermalukan Chelsea dengan skor telak yakni 5-0.

Pertandingan tersebut berlangsung di Emirates Stadium pada hari Rabu (24/04/2024) lalu. Berkat kemenangan ini, kini Arsenal kokoh menempati puncak klasemen Premier League dengan torehan 77 poin.

Itu artinya, Arsenal unggul 3 poin dari Liverpool yang sekarang menempati posisi kedua klasemen dengan 74 poin, sedangkan pada posisi ketiga ditempati oleh Manchester City dengan 73 poin.

Adapun mengenai kelima gol dari Arsenal yang masing-masingnya dicetak oleh Ben White (2 gol), Kai Havertz (2 gol), dan Leonardo Trossard (1 gol).

Nah, untuk mengetahui lebih jelasnya lagi mengenai berbagai fakta menarik seputar Arsenal vs Chelsea, yuk simak saja langsung ulasannya di bawah ini.

  1. Kemenangan Terbesar Bagi Arsenal

Menurut informasi yang didapat, kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea merupakan kemenangan terbesar bagi The Gunners sepanjang Derbby London.

Fakta lain yang tak kalah menariknya lagi, yakni Chelsea pernah kalah 0-6 dari Queens Park Rangers pada Maret 1986 silam lalu.

  1. Martin Odegaard Menjadi Man of the Match

Meski tidak mencetak gol, namun Martin Odegaard dianggap sebagai Man of the Match pada pertandingan Arsenal vs Chelsea.

Hal itu bukan tanpa alasan, karena Martin Odegaard telah menciptakan sebanyak delapan peluang terbuka.

Jumlah peluang tersebut menjadi yang terbanyak dalam sejarah pemain Arsenal di Premier League, sejak Mesut Ozil menciptakan peluang dengan jumlah yang sama pada Oktober 2017 saat berjumpa Everton.

  1. Dua Gol yang Menyakitkan Dari Sang Mantan

Dalam proses pembantaian Arsenal ke gawang Chelsea, dua gol diantaranya di cetak oleh Kai Havertz yang merupakan mantan pemain The Blues.

Setelah berhasil mencetak gol ke gawang Chelsea, bahkan Kai Havertz merayakan selebrasi sehingga membuat para fans The Blues merasa sakit hati.

Disisi lain, banyak pengamat bola yang menganggap bahwa kekalahan telak Chelsea akibat absennya Cole Palmer.

Seandainya Cole Palmer bermain, ada kemungkinan Chelsea tidak akan mengalami kekalahan telak bahkan bisa memberikan perlawanan yang sengit terhadap Arsenal.

  1. Head to Head

Selama Derby London, faktanya Arsenal lebih unggul dari Chelsea. Hal itu terbukti, yang mana Arsenal telah memenangkan Derby London sebanyak lima kali atas Chelsea.

Pada terakhir kalinya, Arsenal mengalami kemenangan secara berturut-turut dalam rentang April – Oktober 2013.

Bahkan yang lebih hebatnya lagi, The Gunners telah memenangi laga tandangnya tanpa kebobolan lho.
5. Arsenal Menguasai Jalannya Pertandingan

Dengan skor telak 5-0, hal ini menandakan bahwa Arsenal benar-benar menguasai jalannya pertandingan.

Bagaimana tidak? Sebab Arsenal telah menciptakan sebanyak 13 tendangan ke gawang Chelsea di babak pertama.

Sehingga tak heran jika kondisi ini menjadi rekor terbanyak bagi Arsenal selama berjumpa Chelsea di Premier League.

Tak hanya sampai disitu, bahkan Arsenal mampu mengambil alih penguasaan bola sebanyak 15 kali di sepertiga akhir atas Chelsea.

  1. Kokoh Berada di Puncak Klasemen

Seperti yang sudah disebutkan pada ulasan diatas tadi, bahwa kemenangan 5-0 atas Chelsea membuat Arsenal kokoh berada di urutan pertama klasemen Premier League. Kini Arsenal telah mengumpulkan sebanyak 77 poin dari 34 laga.

Itulah beberapa fakta menarik dari kemenangan telak Arsenal atas Chelsea.